Banjarsari– Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke – 77 Pemimpin Upacara yaitu Lurah Bnajarsari Bapak Muhyadi, S.Ag didampingi Pamong Kalurahan melaksanakan upacara 17 Agustus 2022 di lapangan Balai Kalurahan, Rabu (17/08/22).
Upacara yang dilaksanakan dengan khidmat diikuti oleh sejumlah peserta upacara yakni Pamong Kelurahan, Anggota BPKal, Lembaga Kemasyarakatan Kalurahan ( PKK, Karang Taruna, LPMK, Kader Posyandu), Babinsa, Babinkamtibmas, Anggota LINMAS, LSM Kalyana Mitra, Mahasiswa KKN UII, dan Staf Kelurahan lainnya,
Meskipun upcaara 17 Agustusan kali ini masih bersifat masa status pemulihan karena covid-19, tetapi unsur-unsur masyarakat yang hadir tetap mengikuti upacara yang dilaksanakan sekali dalam setrahun ini dengan penuh rasa penghormatan terhadap semangat para pejuang yang telah menggakkan bendera merah putih dari para penjajah.
Bapak Mulyadi, S.Ag, selaku Lurah Kalurahan Banjarsari yang memimpin upacara tersebut juga memperingatkan agar masyarakat tetap menerapkan protocol kesehatan selama upacara berlangsung. Hal ini bisa dilihat dari jumlah peserta upacara dari unsur-unsur masyarakat yang dibatasi dan menerapkan menjaga jarak antar peserta upacara.
Upacara ini secara fisik bisa melihatkan betapa besarnya semangat para pejuang dalam memerdekakan bangsa Indonesia dan juga sebagai bukti bahwa kemerdekaan bangsa ini telah diakui secara internasional oleh dunia. Namun, ada beberapa hal yang perlu diingat dan dipahami oleh masyarakat bahwa yang menjadi hal terpenting saat ini adalah bagaimana untuk menjaga kemerdekkan tersebut agar tetap jaya dan abadi selama-lamanya.